12 Jun2019
RSJ Jambi: Waspadai Tiga Penyebab Gangguan Jiwa
Jambi - Terdapat tiga hal yang memicu gangguan kejiwaan, yakni kelainan dalam tubuh, salah dalam pola asuh terhadap anak, dan situasi sosial. Faktor penyebab itu bersifat multikomplek, tidak berdiri sendiri. "Misalnya, selain disebabkan situasi sosial, juga terdapat kelainan dalam tubuh yang menyebabkan orang menderita gangguan jiwa," ujar Humas Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Jambi Singgih Jarot Santoso, belum lama ini.
Singgih menjelaskan, organo biologi atau kelainan dalam tubuh, biasanya berupa penyakit yang diderita pasien yang dapat menyebabkan gangguan kejiwaaan, seperti tumor otak dan gegar otak. Akibatnya, seseorang mengalami perubahan perilaku dari normal menjadi abnormal.
Sedangkan penyebab sosial kultural, yakni pola asuh sejak usia dini yang salah. Sementara penyebab situasi sosial, ketika lingkungan atau situasi sosial yang dihadapi seseorang sangat berat sehingga menyebabkan gangguan kejiwaaan, seperti tekanan dalam perekonomian, putus cinta hingga permasalahan dalam rumah tangga.
"Pasien-pasien yang mengalami gangguan jiwa berat harus menjalani rawat inap di RSJ, ditargetkan penderita gangguan jiwa sembuh setalah mendapatkan perawatan selama 42 hari. Dari perawat, dokter psikolog dan gizi bersinergi agara pasien gangguan jiwa yang menjalani rawat jalan sembuh sesuai target waktu," ujar Singgih. (IZn-persi.or.id)