PERSI Jawa Timur Sukses Gelar Seminar Perumahsakitan dan Surabaya Hospital Expo
Surabaya - Perhimpunan Rumah Sakit Seluruh Indonesia (PERSI) Jawa Timur, selama tiga hari, mulai Rabu (24/4/2019) hingga Jumat (26/4/2019) menggelar seminar perumahsakitan dan Surabaya Hospital Expo, di Grand City Convex Surabaya.
Seminar perumahsakitan mengusung tema Kiat-kiat Menuju Digital dan Lean Hospital di Era Universal Health Corage (UHC), sementara workshop mengupas berbagai topik, diantaranya, Tata Kelola Rumah Sakit (TKRS) & Kompetensi dan Kewenangan Staf (KKS), workshop Uji Kompetensi Genset, workshop Koding, dan lain sebagainya.
Total sebanyak 750 peserta dari kalangan perumahsakitan asal Jawa Timur dan Indonesia Timur, mengikuti seminar dan workshop itu. Hadir sebagai pembicara, Direktorat Jenderal Bina Pelayanan Kesehatan Rumah Sakit Kementerian Kesehatan, BPJS Kesehatan serta Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Jawa Timur. Sementara, para peserta terdiri atas perwakilan manajemen RS, paramedis serta teknisi kesehatan.
"Seminar Perumahsakitan dan Hospital Expo ini dilaksanakan secara secara rutin oleh PERSI di Jakarta, Jawa Timur, Sumatera Utara, dan Sumatera Selatan. Harapannya, berkontribusi bagi kemajuan RS dalam melayani masyarakat. Kalau pelayanan bagus, maka akan dapat memberikan dampak yang bagus pula bagi masyarakat," kata dr Dodo Anondo MPH, Ketua Persi Jawa Timur.(IZn-persi.or.id)