Trisakti Covid-19 Crisis Centre Salurkan Donasi Uang ke PERSI
Universitas Trisakti melalui Trisakti Covid-19 Crisis Centre (TCCC) Menyalurkan Donasi Alat Pelindung diri (APD) dan masker (N95 dan Surgical) kepada 7 Fasilitas Pelayanan Kesehatan (Fasyankes) di Jakarta. Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian Universitas Trisakti Kepada Tenaga medis dan Masyarakat untuk menyelesaikan pandemi covid-19 di Indonesia.
Bantuan yang diberikan tidak hanya APD dan Masker tetapi yang sudah disalurkan juga berupa uang tunai sebesar Rp119 juta yang disalurkan kepada Perhimpunan Rumah Sakit Seluruh Indonesia (PERSI) pada Senin (30/3) agar dapat membantu Rumah Sakit yang membutuhkan dibawah PERSI. Selain itu kedepan masih banyak bantuan yang akan diberikan baik berupa APD, Masker dan SEMBAKO kepada masyarakat. Donasi yang disalurkan ini atas donasi Civitas Akedemika Universitas Trisakti, Alumni dan masyarakat yang dipercayakan melalui TCCC.
Rektor Universitas Trisakti Ali Ghufron Mukti mengatakan semoga bantuan ini dapat membantu Fasyankes yang membutuhkan APD dan perlengkapan lainnya untuk menyelesaikan Pandemi Covid-19. Universitas Trisakti akan terus memberikan bantuan moril dan materiil kepada tenaga medis dan masyarakat yang terkena dampak pandemi ini. "Banyak program-program yang akan diberikan Universitas Trisakti sesuai fungsi dan peranan universitas. Semoga kegiatan yang dilakukan ini dapat memberikan motivasi kepada seluruh elemen masyarakat bahwa kita dapat Bersatu dan Bersama-sama dalam menyelesaikan pandemi covid-19," ujar Ali Ghufron.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Umum TCCC Trisakti Bambang Endro Yuwono juga mengatakan penyaluran bantuan APD yang diselenggarakan selama 2 hari ini, yaitu pada hari Rabu 15 April 2020 dan hari Kamis 16 April 2020 ini merupakan penyaluran bantuan donasi tahap 2 yaitu yang pertama adalah penyaluran donasi yang diberikan kepada PERSI dan yang kedua ini diberikan kepada 7 Fasyankes yang ada di Jakarta. 7 Fasyankes tersebut antara lain RSUD Budhi Asih, RSAL Mintoharjo, RSAU, RSUD Cengkareng, RSUD Koja, Puskesmas Kecamatan Cilandak, Dan Puskesmas Kecamatan Mampang Prapatan.
Adapun total donasi APD yang disalurkan adalah 81 Hazmat, 1300 surgical mask, dan 360 Masker N95. Bantuan ini semoga dapat membantu tenaga medis yang berada di garda terakhir dapat menyelesaikan pandemi covid-19 ini. Selain ini masih banyak penyaluran pada tahap selanjutnya dan penyaluran SEMBAKO kepada masyarakat yang membutuhkan. "Pada Kesempatan ini saya juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada tim inti TCCC dan Relawan yang tidak pernah kenal Lelah mempersiapkan ini semua," ujar Bambang.
TCCC Trisakti Selain memberikan bantuan donasi juga membuat materi edukasi dan promosi Kesehatan, Surveillans untuk memantau kondisi Civitas Akademika dan Hotline Covid-19 bagi internal Civitas Akademika agar apabila ingin mengetahui, update seputar Covid-19 dan mendapatkan bantuan dapat menghubungi call center tersebut
TCCC Trisakti menghimbau seluruh masyarakat sebagai garda terdepan dapat menerapkan social dan physical distancing dengan dirumah terlebih dahulu, bekerja dan belajar dirumah kecuali ada kepentingan yang sangat mendesak. Selain itu juga Senantiasa menjaga kesehatan dengan olahraga dan makan makanan sehat dan bernutrisi serta menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat. Agar kita dapat melewati masa pandemi ini secepatnya. (IZn - persi.or.id)